Mahasiswa KKN UIN Suka di Pekon Sukamaju Bagikan Masker

Mahasiswa KKN UIN Suka bersama para kepala dusun Pekon Sukamaju, Kecamatan Ulubelu, Tanggamus.
Mahasiswa KKN UIN Suka bersama para kepala dusun Pekon Sukamaju, Kecamatan Ulubelu, Tanggamus.

TERASDESA.CO.ID — Mahasiswa KKN Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) Yogyakarta di Pekon Sukamaju membagikan masker kepada warga, Kamis, 13 Agustus 2020.

Penyerahan masker dilakukan pada saat acara penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat tahun 2020 yang bertempat di Balai Pekon Sukamaju, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus. Mahasiswa KKN UIN SUKA menyerahkan masker secara simbolis kepada camat sekaligus sebagai sosialisasi kepada warga Pekon Sukamaju atas kesadaran pencegahan CoVid-19.

Penyerahan masker ini dilakukan dalam rangka penyadaran dan sebagai contoh ketaatan terhadap protokol kesehatan.

Ketua pelaksana KKN UIN SUKA Sukamaju M. Fikri Amin menyatakan meskipun Provinsi Lampung masih dalam zona hijau terhadap kasus CoVid-19, kesadaran pencegahan terhadap CoVid-19 tetap harus dimunculkan dan ditingkatkan, mengingat korban yang terus meningkat drastis di berbagai daerah.

“Oleh karena itu, kami berinisiatif untuk melakukan sosialisasi dalam bentuk penyerahan masker kepada aparatur agar menjadi contoh yang mematuhi protokol kesehatan,” katanya.

Menurutnya, aparatur desa yang  telah menjadi bagian yang taat terhadap protokol kesehatan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat” tutupnya.

Dalam acara tersebut, Camat Ulubelu, Suwarno, S.Ag., juga menyampaikan kepada warga agar hidupkan kebiasaan gotong royong dan perlunya menaati protokol kesehatan.

Selain membagikan masker, Mahasiswa KKN UIN SUKA juga turut membantu dalam berjalannya acara tersebut, seperti menjadi MC, pemimpin menyanyi lagu kebangsaan, dan lain-lain.