Daftar Pemenang Pilkades Serentak 2023 Empat Kecamatan di Lampung Selatan

TERASDESA.CO.ID, LAMPUNGSELATAN—Pesta demokrasi menentukan calon pemimpin desa telah usai digelar pada kontestasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang II Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (31/8/2023) kemarin.

Hal tersebut terlihat dari berakhirnya hasil rekapitulasi akhir penghitungan suara di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari masing-masing desa seperti di Kecamatan Sidomulyo, Candipuro, Way Sulan dan Katibung.

Proses pencoblosan dan penghitungan suara, dimulai sejak Kamis pagi pukul 07.00 WIB hingga siang pukul 13.00 WIB. Pelaksanaan Pilkades tersebut berjalan lancar, aman dan kondusif.

Berikut daftar pemenang Pilkades di empat Kecamatan, Kabupaten Lampung Selatan dari data hasil akhir rekapitulasi penghitungan :

Kecamatan Sidomulyo

1. Desa Sidowaluyo, dari dua kandidat Calon kepala desa (Cakades) dimenangkan Cakades Haroni (nomor 1) sebagai petahana dengan memperoleh 2.141 suara.

2. Desa Sukamaju, dari tiga kandidat Cakades dimenangkan Cakades Junaidi (nomor 1) dengan memperoleh 454 suara.

3. Desa Budidaya, dari empat kandidat Cakades dimenangkan Cakades petahana yakni Aan Kurniawan (nomor 3) dengan memperoleh 487 suara.

4. Desa Siringjaha, dari tiga kandidat Cakades dimenangkan Cakades Rusli (nomor 2) sebagai petahan dengan memperoleh 439 suara.

Kecamatan Candipuro

1. Desa Karya Mulya Sari (KMS), dari empat kandidat Cakades yang maju dalam kontestasi Pilkades dimenangkan Cakades Tarjono (nomor 2) dengan memperoleh 982 suara.

Kecamatan Way Sulan

1. Desa Banjarsari, dari empat kandidat Cakades dimenangkan Cakades Abdul Kholik (nomor 3) dengan memperoleh 922 suara.

2. Desa Purwodadi, dari tiga kandidat Cakades dimenangkan Cakades Sumarsono (nomor 3) dengan memperoleh 479 suara.

Kecamatan Katibung

1. Desa Neglasari, dari dua kandidat Cakades yang maju dalam kontestasi Pilkades dimenangkan Cakades Jamaludin (nomor 2) dengan memperoleh 1.314 suara.

2. Desa Tanjung Agung, dari lima kandidat Cakades dimenangkan Cakades Buang Sugiarto (nomor 1) dengan memperoleh 1.474 suara.

3. Desa Rangai Tri Tunggal, dari lima kandidat Cakades dimenangkan Cakades Rusda (nomor 1) dengan memperoleh 915 suara.

4. Desa Trans Tanjungan, dari dua kandidat Cakades yang maju dalam kontestasi Pilkades dimenangkan Cakades Alwi (nomor 1) sebagai petahana dengan memperoleh 1.698 suara.

Diketahui, pada kontestasi Pilkades serentak gelombang II tahun 2023 terdapat 42 Desa dan 138 calon Kepala Desa (Kades) yang digelar pada Kamis (31/8/2023).

Adapun jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) dari 42 Desa dalam kontestasi Pilkades serentak gelombang II Lampung Selatan tersebut, tercatat sebanyak 105.306 mata pilih.

Kemudian, petugas yang diterjunkan dalam pengamanan Pilkades serentak tersebut sebanyak 1.222 personel gabungan dari Polri, TNI, Sat Pol PP dan Linmas yang tersebar di seluruh TPS.

Exit mobile version